Katanya HIMA Mankom....

Himpunan Mahasiswa atau lebih dikenal HIMA  adalah organisasi dalam lingkungan kampus yang bertujuan untuk memajukan kampus dalam lingkungan internal maupun eksternal serta sebagai sarana penampung aspirasi mahasiswa. 

Jika menelaah sejarah HIMA Manajemen Komunikasi Universitas Padjajaran memang kurang jelas (karena tidak tertulis) sehingga tidak dapat dipastikan. Toh saya gak mungkin kan ngarang sejarah. 

Tapi kalo ditanya kenapa Ungu identik dengan Mankom?
Ya simpelnya Birunya Jurnal (meskipun anak Bandung identiknya Hitam) sama Merahnya Humas dicampur jadi satu. Munculah si Ungu Mankom ini. Aneh sih tapi ya masuk akal juga apalagi melihat materi yang diajarkan dalam Mankom. Bisa dibilang gabungan dari Jurnal dan Humas.

Kembali ke HIMA. Sebuah organisasi pasti memiliki struktur. Struktur dalam HIMA Mankom dibagi dalam beberapa bagian yang disebut Departemen, yang memiliki fungsi dan tugasnya masing-masing. Berikut adalah lima departemen dalam HIMA Mankom Unpad Kampus Bandung berdasarkan website terkait :


DEPARTMENT OF HUMAN RESOURCE (HRD)
Divisi Sumber Daya Manusia (SDM) adalah salah satu divisi dari HIMA yang memiliki tujuan untuk meningkatkan kualitas anggota-anggotanya dengan tujuan mengembangkan intelektualitas dan ingin mengaktualiasikan dirinya secara aktif dalam pengembangan karakter dan kepribadian profesi manajemem komunikasi. Berbagai macam kegiatan Divisi SDM bergerak sesuai dengan tingkat kebutuhan dan ketertarikan mahasiswa Jurusan Ilmu Mankom serta mengimplementasikannya dalam kegiatan-kegiatan.

RESEARCH & DEVELOPMENT DEPARTMENT
Research and Development Department merupakan suatu divisi dalam HIMA Mankom yang memiliki fungsi melakukan kegiatan2 utk menggali upaya2 perbaikan Hima Mankom yang agak cukup lama mengalami mati suri sebelum kepengurusan ini terbentuk. Riset untuk mengembangkan organisasi, training organisasi, evaluasi organisasi, pembuatan database yang menunjang pengembangan organisasi merupakan beberapa hal yang dilaksanakan oleh divisi ini.

PUBLIC RELATION DEPARTMENT 
Sebuah divisi dalam HIMA Mankom yang mempunyai tugas untuk membangun kerjasama, saling pengertian, saling menghargai dengan komunikasi dua arah dan juga memiliki fungsi manajemen yang membentuk dan mengelola hubungan saling menguntungkan antara organisasi dan luar organisasi.

SYSTEM INFORMATION DEPARTMENT
System Information merupakan divisi dalam HIMA mankom yang berperan dan mempunyai fungsi untuk mengelola dan membuat segala bentuk media informasi agar segala informasi mengenai kegiatan HIMA dapat dilihat seluruh masyarakat Fikom Unpad Bandung pada khususnya dan publik pada umumnya.

MAINTENANCE & EQUIPMENT DEPARTEMENT
Maintenance and Equipment Department merupakan divisi dalam HIMA Mankom yang memiliki fungsi untuk memelihara segala barang adventaris HIMA dan mempersiapkan segala kebutuhan yang dibutuhkan dalam proses kegiatan HIMA.


Sekian dan Terima Kasih ! 

0 comment(s):